Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts Today

Bangun Jembatan Selat Sunda, Ratu Atut Dekati Kampus

Written By Unknown on Minggu, 30 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Bandung - Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah datang ke Bandung untuk minta dukungan pembangunan Jembatan Selat Sunda. Berulang kali Atut menyampaikan permintaannya saat paparan rencana jembatan itu di Balai Pertemuan Ilmiah ITB, Sabtu, 29 Juni 2013.?

Menurut Atut, jembatan Selat Sunda sangat penting untuk membangkitkan kondisi perekonomian masyarakat Sumatera dan Jawa. Selain itu, jembatan menjadi solusi masalah kemacetan panjang menuju ke Pelabuhan Merak seperti yang terjadi saat ini.

Menurutnya, ada 5 penyebab terus memanjangnya antrean kendaraan yang akan ke pelabuhan Bakauheuni, Lampung. Pertama, meningkatnya jumlah penumpang kapal feri, kemudian gelombang tinggi laut, kurangnya dermaga, usia kapal feri yang sudah tua, serta panjang truk yang melebihi ketentuan.?

Pada 2004, antrean kendaraan paling jauh sampai 2 kilometer. Kemudian pada 2012 menjadi hingga 15 kilometer. "Karena itu, kami minta dukungan pada para peneliti di ITB, UI, UGM, untuk pembangunan jembatan ini," ujarnya.

Atut juga menyatakan, pihak pemrakarsa yaitu pemerintah provinsi Banten, Lampung, dan Artha Graha yang tergabung dalam PT Graha Banten Lampung Selatan (GBLS) tetap akan mencoba pembangunan jembatan jika pemerintah pusat tidak mendukung.

Wakil Rektor ITB Bidang Riset Wawan Gunawan mengatakan, ITB, UI, dan UGM telah membentuk forum konsorsium perguruan tinggi untuk menyiapkan kajian dan riset jembatan Selat Sunda. Kajian itu dibahas bersama Kementerian Pekerjaan Umum. "Kegiatan kajiannya sudah banyak, pertemuan seperti ini juga dilakukan secara berkala dengan berbagai pihak," katanya.

ANWAR SISWADI


09.35 | 0 komentar | Read More

RUPS Gudang Garam Bagikan Deviden 1,5 Triliun

TEMPO.CO, Kediri -  Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan PT Gudang Garam Tbk memutuskan membagikan deviden tunai tahun buku 2012 sebesar Rp 1,5 triliun atau Rp 800 per lembar saham. Penurunan keuntungan dan penambahan modal kerja menjadi alasan anjloknya deviden ini dibandingkan tahun lalu.

Direktur PT Gudang Garam Heru Budiman mengatakan keuntungan perusahaan untuk tahun buku 2012 sebesar Rp 4,07 Trilyun, lebih kecil dari keuntungan pada 2011 yang mencapai Rp 4,9 triliun. "Ini yang membuat nilai deviden tahun ini menurun," kata Heru Budiman dalam jumpa pers di Hotel Grand Surya Jalan Doho Kediri, Sabtu 29 Juni 2013.

Penurunan keuntungan ini, menurut Heru, terjadi karena beberapa hal. Salah satunya adalah kebutuhan fasilitas produksi untuk produk rokok Pro Mild. Sehingga sebagian keuntungan perseroan disedot untuk membiayai sektor ini.

Heru menambahkan situasi bisnis ke depan akan sangat terpengaruh oleh kenaikan bahan bakar minyak yang ditetapkan pemerintah beberapa waktu lalu. Hal ini dipastikan akan membuat masyarakat berpikir untuk mengurangi pengeluaran lain yang kurang dominan. "Pasti ada kebutuhan yang dikorbankan," kata dia.

Namun apakah kebutuhan yang disingkirkan tersebut adalah membeli rokok, Heru belum bisa menduga. Sebab hal ini akan bisa dilihat dalam beberapa waktu ke depan.

RUPS ini juga menyetujui pengunduran diri Ginawati dari posisi Direktur Perseroan, sekaligus memberikan pelunasan dan pembebasan sepenuhnya atas pelaksanaan tugas dan kewajibannya sebagaimana tercermin dalam Laporan Tahunan. Dengan demikian susunan pengurus PT Gudang Garam Tbk menjadi:

Presiden Komisaris : Juni Setiawati Wonowidjojo
Komisaris Independen : Frank Willem van Gelder
Komisaris : Lucas Mulia Suhardja

Presiden Direktur : Susilo Wonowidjojo
Direktur : Heru Budiman
Direktur : Herry Susianto
Direktur : Buana Susilo
Direktur : Fajar Sumeru
Direktur : Istata Taswin Siddharta
Direktur : Sony Sasono Rahmadi

HARI TRI WASONO


09.35 | 0 komentar | Read More

Gudang Garam Berharap Rokok Kretek Tak Dihilangkan

TEMPO.CO, Kediri - Direksi PT Gudang Garam Tbk berharap Dewan Perwakilan Rakyat mengambil keputusan  tepat dalam pembahasan Rancangan Undang-undang Tembakau. Gudang Garam menginginkan pemerintah tidak melikuidasi rokok kretek sebagai warisan budaya.

Pernyataan ini disampaikan Direktur Gudang Garam Istata dalam jumpa pers usai menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan di Hotel Grand Surya, Kediri, Jawa Timur, Sabtu, 29 Juni 2013. Dia yakin DPR dan pemerintah akan bijak dalam merumuskan regulasi tersebut. "Kami akan mematuhi apapun keputusan pemerintah," kata Istata.

Direktur Gudang Garam lainnya, Heru Budiman, menjelaskan, pengertian tembakau dalam RUU itu sebenarnya tidak identik dengan rokok kretek. Sebab kalau yang dimaksud dalam pasal itu adalah racikan tembakau dan cengkeh, jelas tidak mungkin dilarang.

Heru menambahkan rokok kretek adalah warisan budaya tanah air yang harus dilestarikan. Karena itu, menurut Heru, tidak tepat jika sebagian pihak mendesak rokok ini dihapus dengan alasan  kesehatan. Namun ia mengakui bahwa kebiasan merokok kretek sudah mulai ditinggalkan oleh kalangan anak muda.

Bagi industri rokok, ujar Heru, regulasi soal penayangan iklan rokok yang nyaris dipangkas habis merupakan berita yang tidak menggembirakan. Padahal industri ini merupakan satu-satunya yang dikenai cukai oleh pemerintah. "Kita tak begitu gembira dengan hal tersebut," kata Heru.

Pemerintah melalui Permenkes No 28 Tahun 2013 membatasi iklan, promosi, dan sponsorsip rokok. Pembatasan iklan akan dilakukan di seluruh media cetak maupun elektronik. Penayangan iklan televisi dibatasi hanya pukul 21.30 - 05.00 WIB, sedangkan untuk media teknologi informasi aksesnya hanya untuk usia di atas 18 tahun.

HARI TRI WASONO


09.35 | 0 komentar | Read More

Dahlan: Kantor Pos Jadi Sasaran Tembak BLSM

Written By Unknown on Sabtu, 29 Juni 2013 | 09.36

Seorang warga miskin menunjukkan Rp 300 ribu seusai mengantri untuk mendapatkan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat(BLSM) di Kantor Pos Besar Semarang, Sabtu (22/6). Kantor Pos Semarang mendistribusikan BLSM kepada 1.091 warga di tujuh kelurahan di Kecamatan Semarang Tengah.(Tempo/ Budi Purwanto)

TEMPO.CO, Karanganyar - PT Pos Indonesia (Persero) ditunjuk sebagai penyalur Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM), sebagai kompensasi kenaikan harga bahan bakar minyak.

Sebanyak 15,5 juta warga miskin masuk dalam daftar penerima. Namun ternyata ada kisruh dalam BLSM. Banyak warga miskin tidak masuk daftar, di sisi lain ada masyarakat mampu yang justru menerima BLSM. Alhasil Kantor Pos menjadi sasaran tembak karena dinilai tidak profesional dalam menyalurkan BLSM.

Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan menyadari penunjukan PT Pos Indonesia berpotensi menjadikan PT Pos sebagai pihak yang disalahkan dalam kisruh BLSM.

Tapi dia tidak mempermasalahkannya. "Biarin Kantor Pos jadi sasaran tembak kisruh BLSM," katanya di Karanganyar, Jumat, 28 Juni 2013. Menurut dia, tidak ada yang tidak menjadi sasaran tembak di Indonesia. Sehingga yang dialami Kantor Pos dianggap sudah biasa.

Ketika ditanyakan posisi Kantor Pos sebagai pihak yang disalahkan bisa mempengaruhi motivasi pegawai, dia mengaku tidak jadi persoalan. "Kalau berpengaruh ke motivasi bekerja pegawai, nanti dibangun lagi," ujarnya.

UKKY PRIMARTANTYO

Topik terhangat:
Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
Dialog di TV, Sosiolog UI Disiram Air Munarman 
Guru Ini Sebar Foto Bugil di Facebook
5 Tokoh Ini Dinilai Gunakan BLSM untuk Pencitraan
XL dan Axis Merger, Indosat Harus Waspada
Mengapa Popularitas Boediono Rendah


09.36 | 0 komentar | Read More

Menteri Chatib Bingung dengan Regulasi Investasi

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Chatib Basri mengatakan bahwa tidak ada satupun kementerian yang memiliki regulasi yang efektif dan efisien terhadap penyelenggaran investasi. "Semua regulasi investasi di kementerian membingungkan. Termasuk Kementerian Keuangan sendiri dan Badan Koordinasi Penanaman Modal," ucap Chatib yang juga kepala BKPM di lingkungan Kementerian Keuangan pada Jumat, 28 Juni 2013.

Maka untuk melakukan stimulus terhadap iklim investasi yang kondusif adalah memangkas perizinan yang tidak berdasar hukum atau tidak diatur melalui peraturan perundangan di atasnya. "Aturan perizinan investasi yang tidak memiliki cantolan di atasnya harus dipangkas," ucap dia.

Chatib mengatakan bahwa di hampir semua kementerian ternyata memiliki beleid turunan yang tak disertai dengan undang-undang di atasnya. Aturan perizinan yang dibuat sendiri tanpa melihat undang-undang di atasnya, lanjut Chatib, harus dilakukan harmonisasikan dengan cara memangkasnya.

Regulasi di kementerian yang panjang tersebut, kata Chatib, sangat berpengaruh terhadap iklim investasi. Dulu di BKPM seorang investor harus melengkapi 38 izin sebelum ia menanamkan modalnya di Indonesia. "Dengan panjangnya aturan investasi tersebut, bagaimana orang mau melakukan investasi di sebuah negara."

Karena itu, Chatib mendukung pemangkasan perizinan pengurusan investasi yang ada di seluruh kementerian. Saat ditanya kapan pemangkasan perizinan investasi kementerian akan diaplikasikan, Chatib menjawab sesegera mungkin. "Akan diberlakukan dalam waktu dekat ini."

Sebelumnya, pemerintah secara bersama-sama kemarin membahas upaya pemangkasan segala jenis perizinan yang menghambat majunya investasi di Indonesia. Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa, mengatakan peraturan-peraturan yang selama ini dikeluarkan tanpa dasar dari undang-undang di atasnya akan dipangkas.

Hatta melanjutkan, kebijakan lainnya mengenai perizinan akan disesuaikan dengan Undang-Undang Nomor 25 tahun 2007 tentang penanaman modal. Artinya, seluruh sektor yang memiliki kewenangan untuk mengeluarkan perizinan akan melimpahkan dalam bentuk Peraturan Terpadu Satu Pintu (PTSP). "Untuk itu saya akan membentuk tim pertimbangan yang akan memantau itu dengan wakilnya dari Mendagri, untuk penyederhanaan dan melakukan pantauan kinerja PTSP," kata dia.

Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menyatakan telah memangkas formulir proses perizinan penanaman modal dari 38 formulir menjadi 15 formulir sejak 27 Mei 2013. Selain itu, BKPM juga akan memperluas penggunaan sistem pelacakan proses perizinan [online tracking] yang berlaku sejak tahun lalu. Ini merupakan wujud pelimpahan kewenangan kepada pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) atas semua sektor yang berwenang mengeluarkan perizinan investasi.

MUHAMMAD MUHYIDDIN

Topik terhangat:
Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
Guru Ini Sebar Foto Bugil di Facebook
5 Tokoh Ini Dinilai Gunakan BLSM untuk Pencitraan
XL dan Axis Merger, Indosat Harus Waspada
Mengapa Popularitas Boediono Rendah


09.36 | 0 komentar | Read More

Bakrieland Tidak Bagikan Dividen Tahun Ini

Presidir PT.Bakrieland Development Tbk. Hiramsyah S.Thaib didampingi Direktur Dicky Setiawan dan Wawan D.Guratno menyaksikan proses peletakan batu pertama pembangunan apartemen ramah lingkungan "The Wave at Rasuna Epicentrum", di Jakarta, Sabtu (8/11

TEMPO.CO, Jakarta - Emiten properti, PT Bakrieland Development Tbk (ELTY) mencatatkan kenaikan rugi komprehensif yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tahun 2012 sebesar 1634 persen menjadi Rp 1,37 triliun dari Rp 79 miliar di 2011. Sehingga perseroan tidak membagikan dividen untuk tahun buku 2012.

Presiden Direktur Bakrieland, Ambono Janurianto pada siaran pers yang dibagikan perseroan di acara rapat umum pemegang saham tahunan di Jakarta, 28 Juni 2013 mengatakan bahwa tahun 2012, Bakrieland mencatatkan kerugian sebesar Rp 1,27 triliun. "Terjadinya kerugian atas divestasi proyek jalan tol, peningkatan beban bunga dan keuangan, kerugian atas selisih kurs serta cadangan kerugian atas nilai investasi" kata Ambono.

Pada tahun 2012, Bakrieland telah melepaskan beberapa aset diantaranya PT Bakrie Toll Road dan PT Lido Nirwana Parahyangan. "Perseroan ingin fokus pada bisnis inti, sehingga sejumlah aset yang memiliki low return rendah dan tidak quick yielding telah dan akan didivestasi" kata Ambono.

Meskipun tahun lalu Bakrieland mencatatkan kenaikan kerugian, tetapi penghasilan usaha bersih tahun 2012 naik sebesar 53,02 persen menjadi Rp 2,95 triliun dari Rp 1,93 triliun di 2011. Segmen City Property menyumbang sebesar 69,8 persen dan Landed Residential sebesar 17,7 persen dari total penghasilan usaha bersih perseroan. "Penghasilan City Property tahun 2012 sebesar Rp 2,1 triliun dan Landed Residential sebesar Rp 521 miliar" kata Ambono. Beban pokok penghasilan Bakrieland tahun 2012 juga mengalami kenaikan sebesar 33 persen Rp 1,33 triliun dari Rp 1 triliun di 2011.

Perseroan juga mengalami pergantian jajaran direksi. Dua direktur perseroan mengundurkan diri sebagaimana yang telah disetujui para pemegang saham yaitu Azrul Azwar Abdul Latif dan Feb Sumandar yang digantikan oleh Agus J. Alwie dan Charles Marc Dressler. "Diharapkan dengan pergantian direksi tersebut akan memperkuat struktur manajemen perusahaan sehingga kinerja perseroan menjadi lebih kompetitif di industri properti" kata Ambono.

RIZKI PUSPITA SARI

Topik terhangat:

Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
Dialog di TV, Sosiolog UI Disiram Air Munarman 
Guru Ini Sebar Foto Bugil di Facebook
5 Tokoh Ini Dinilai Gunakan BLSM untuk Pencitraan
XL dan Axis Merger, Indosat Harus Waspada
Mengapa Popularitas Boediono Rendah


09.36 | 0 komentar | Read More

Asosiasi Logistik Naikkan Tarif 20 Persen

Written By Unknown on Jumat, 28 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Surabaya- Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) wilayah Jawa Timur akan menaikkan tarif jasa logistik pada kisaran 20 persen. Ketua ALFI Jawa Timur Hengki Pratoko menuturkan langkah ini merupakan bentuk penyesuaian harga atas kenaikan bahan bakar minyak bersubsidi.

Selain itu, menyusul rencana Organisasi Angkutan Darat yang menaikkan besaran tarif hingga 30 persen, ALFI pasti mengikuti. Ia yakin, kenaikan 20 persen tidak akan merusak tatanan bisnis logistik dan forwarder. "Naik 20 persen itu sangat rasional dan tidak membebani pelaku usaha ekspor impor," kata Hengki kepada Tempo, Kamis 27 Juni 2013.

Hengki menegaskan, tidak akan menaikkan tarif jasa hingga 30 persen. Sebab, pelaku usaha justru menaruh curiga pada ALFI dengan kenaikan yang sangat tinggi itu. Bahkan, bisa-bisa pelanggan tetap pengguna logistik akan berpaling ke perusahaan lainnya, karena mencari pembanding yang lebih murah. Menurutnya, pelaku usaha ekportir-importir pasti maklum terkait penyesuaian tarif baru itu karena imbas dari naiknya harga BBM bersubsidi. 

Ketua Gabungan Importir Nasional Seluruh Indonesia Wilayah Jawa Timur, Bambang Sukadi, menganggap kenaikan 20 persen terlampau tinggi. Dampaknya, harga barang di konsumen semakin mencekik. Lewat kenaikan harga barang di pasaran, pihaknya membebankan kenaikan tarif jasa dan trucking kepada konsumen. Ia berharap, kenaikan tarif tidak telalu tinggi hingga membebani masyarakat.

Kenaikan tidak berdampak pada volume ekpor impor komoditas, melainkan mempengaruhi harga di tingkat konsumen. Kendati naik, Bambang berharap tidak terlampau tinggi dan menyesuaikan kondisi ekonomi masyarakat. "Kami pasti membebankan itu ke harga barang. Pada akhirnya yang menanggung ya masyarakat juga," ujar Bambang. 

DIANANTA P. SUMEDI 


09.35 | 0 komentar | Read More

Indofood Caplok Perusahaan Minuman Pepsi-Cola

TEMPO.CO, Jakarta -  Produsen makanan dan minuman Indofood telah mengakuisisi perusahaan produsen minuman PT. Pepsi -Cola Indobeverages (PCIB). Akusisi itu dilakukan oleh anak usaha Indofood yakni PT. Indofood Asahi Sukses Beverage (IASB) dan PT. Asahi Indofood Beverage Makmur (AIBM).

"Kami telah menandatangani perjanjian jual beli akuisisi seluruh saham PCIB dengan harga US$ 30 juta," ujar Direktur Utama Indofood CBP Sukses Makmur, Antoni Salim dalam siaran pers, Kamis 27 Juni 2013.

Antoni mengatakan, Indofood dan Asahi telah lama menjalin kerjasama dengan Pepsi-Cola. Kerjasama baru ini nantinya diharapkan dapat turut mendongkrak kinerja perusahaan."Kami akan berada dalam posisi yang lebih baik untuk menjadi salah satu pemain utama di industri minuman non-alkohol di Indonesia,"katanya.

Direktur Operasional Asahi Group Holdings Ltd., Naoki Izumiya menambahkan, akuisisi ini sejalan dengan upaya perusahaan guna membangun portofolio yang luas dan lengkap di produk minuman non-alkohol. "Kami berharap dapat menghadirkan produk berkualitas sesuai dengan selera konsumen Indonesia,"katanya.

Adapun untuk porsi sahamnya, AIBM akan mengakuisisi sebanyak 264,11 juta lembar saham PCIB. Sementara IASB kedapatan saham sebanyak 15.000 lembar.

PCIB merupakan perusahaan afiliasi PepsiCo Inc. Di Indonesia, PCIB dijalankan sebagai perusahaan patungan antara PT. Gapura Usahatama dan Seven-Up Nederland B.V. Beberapa produknya antara lain Pepsi, Sevenup, Tropicana Twister, Fruitamin dan Tekita.

Di tahun 2012, PCIB memperoleh penjualan neto sebesar Rp 714 ,4 miliar, atau turun tipis dari Rp 714,8 miliar di tahun 2011.

RIRIN AGUSTIA

Topik terhangat:

Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
Ronaldo dan Tommy Winata Rangkulan
Mabes Polri Bebaskan Dua Perwira Pembawa Uang
Alasan Penyiksaan oleh Aparat Polisi
Kronologi Bayi Meninggal Setelah Ditolak 4 RS


09.35 | 0 komentar | Read More

XL dan Axis Merger, Indosat Harus Waspada

TEMPO.CO, Jakarta - Analis dari PT Investa Saran Mandiri Kiswoyo Adi Joe mengatakan bahwa potensi ke depan setelah mergernya PT XL Axiata Tbk (EXCL) dengan PT. AXIS TELEKOM INDONESIA akan bagus karena lebih efisien. "Karena bisa menghemat jaringan," kata Kiswoyo, Kamis 27 Juni 2013.

Kiswoyo mengatakan setelah kedua perseroan tersebut merger, mereka bisa menyaingi PT Indosat Tbk (ISAT). Jumlah pelanggan kedua perseroan apabila digabungkan akan lebih banyak dari Indosat. "Bisa langsung tersaingi setelah merger," kata Kiswoyo.

Kiswoyo mengatakan nantinya urutan pemain di telekomunikasi yaitu pertama adalah PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), kedua adalah perusahaan merger XL-Axis dan yang ketiga adalah Indosat. Kiswoyo mengatakan kalau Telkomsel memang tdak bisa disaingi.

Kiswoyo mengatakan bahwa nantinya pelanggan kedua perseroan tersebut akan bisa mengakses frekuensi yang lebih luas. Karena menurut Kiswoyo, frekuensi kedua perseroan tersebut sama dan slot 3G keduanya berdampingan.

RIZKI PUSPITA SARI

Topik terhangat:

Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
Ronaldo dan Tommy Winata Rangkulan
Mabes Polri Bebaskan Dua Perwira Pembawa Uang
Alasan Penyiksaan oleh Aparat Polisi
Kronologi Bayi Meninggal Setelah Ditolak 4 RS


09.35 | 0 komentar | Read More

Nescafe Incar Pasar Kaum Muda  

Written By Unknown on Kamis, 27 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Lampung - Brand Manager PT Nescafe Indonesia Michael Suwito mengatakan, target pasar Nescafe saat ini ialah 10 persen dari jumlah seluruh konsumen kopi di Indonesia. "Sebagian besarnya anak muda," ujar dia kepada Tempo kemarin, Rabu, 26 Juni 2013, di perkebunan kopi milik petani Lampung, di Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Menurut dia, Nescafe memang diciptakan untuk kaum muda yang masih energik dan bersemangat. Meski demikian, banyak juga yang suka minum Nescafe dari kalangan usia 40-60 tahun. "Jumlahnya memang tidak sebanyak kaum muda," katanya.

Micahel menambahkan, Nescafe telah memiliki 300 distributor resmi yang tersebar di seluruh Indonesia. Distributor tersebut tidak hanya bekerja untuk kota-kota besar, tapi juga di pelosok seperti daerah pegunungan. "Kami tidak ingin memusatkan pemasaran hanya di satu daerah," kata dia.

Berkaitan dengan program diversifikasi kopi olahan, Direktur PT Nestle Indonesia R. Wisman Djaja mengatakan, sudah sejak lama Nescafe menjalankan program tersebut. "Varian Nescafe yang kami buat adalah salah satu buktinya," ujar dia di tempat yang sama.

Dia mengklaim varian-varian yang Nescafe ciptakan, seperti Nescafe Gold dan Nescafe Coffee Mix, akan mendorong peningkatan konsumsi kopi olahan. Wisman menyatakan memang diversifikasi sangat penting guna memberikan pilihan bagi konsumen. "Jadi tidak hanya kopi hitam," ucapnya.

Sebelumnya, pada Selasa, 25 Juni 2013, Menteri Perindustrian Mohammad Suleman Hidayat mengatakan, upaya pengembangan diversifikasi produk kopi olahan memiliki arti penting dalam upaya meningkatkan konsumsi kopi dalam negeri. "Ini juga bermanfaat bagi berkembangnya usaha kedai kopi yang sedang naik," ucapnya di kantor Kementerian
Perindustrian.

Hidayat menyatakan diversifikasi ini bertujuan untuk meningkatkan konsumsi kopi dalam negeri menjadi 6 kilogram per kapita per tahunnya. Sebelumnya, Indonesia hanya memiliki rata-rata konsumsi 1,2 kilogram per kapita per tahunnya. "Masih jauh dari Amerika Serikat yang mengkonsumsi 4,3 kilogram per tahunnya," ucapnya.

Diversifikasi tersebut, menurut Hidayat, dapat berupa kopi sangrai, kopi instan, dan decaffeinated coffee. Atau juga dapat berupa produk perawatan kecantikan (lulur kopi), farmasi, esens makanan, dan kemasan produk. "Masih banyak lagi jenisnya," ucap dia.

AMRI MAHBUB

Topik terhangat:
Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita Terkait
Industri Kopi Naik Lantaran Gaya Hidup Naik
Harga Naik, Tiga Komoditas Ini Akan Diimpor
Nasib Gas untuk Petrokimia Gresik Ditentukan Juli
Sempat Bermasalah, Ekspor Rumput Laut Sudah Aman


09.35 | 0 komentar | Read More

Harga Emas Antam Anjlok Rp 5.000 per Gram

TEMPO.CO, Jakarta-Harga emas batangan di Unit Bisnis Pengolahan dan Penjualan PT Aneka TambangTbk hari ini mengalami penurunan yang cukup tajam. Setelah bertahan di posisi Rp 498.000 per gram selama dua hari, hari ini emas Antam meluncur Rp 5.000 per gram.

Dikutip dari laman resmi logammulia.com, Kamis, 27 Juni 2013, harga emas Antam dijual Rp 493.000 per gram. Penurunan ini didorong harga internasional yang semakin tertekan di bawah US$ 1.300 per ounce.

Hari ini harga emas di Jakarta dijual pada kisaran Rp 493.000 hingga Rp 453.600. Harga terbesar untuk ukuran 1 gram dan harga terkecil untuk ukuran 250 gram. Sama seperti di Jakarta, harga emas di UBPP Antam cabang Surabaya dan Makasar tercatat menurun, yakni masing-masing sebesar Rp 496.000 per gram dan Rp 498.000 per gram.

Seturut penurunan harga jual yang cukup tajam di tengah pekan ini, harga pembelian kembali (buy back) juga mengalami penurunan signifikan. Harga buyback hari ini ditawarkan hanya sebesar Rp 393.000 per gram alias turun Rp 15.000 per gram dibandingkan perdagangan kemarin.

Hari ini UBPP PT Antam menyediakan seluruh ukuran emas, kecuali 10 gram, 25 gram, dan 50 gram. Seperti biasa transaksi pembelian emas batangan bisa dilakukan langsung di PT Antam di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur. Transaksi pembelian hanya akan dibatasi hingga maksimal 150 nomor antrian saja.

AYU PRIMA SANDI

Topik terhangat:
Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM

Berita Terkait
Emas Antam Melorot Rp 9.000 per Gram 
Akhir Pekan, Emas Antam Naik Rp 3 ribu per Gram 
Harga Buyback Antam Turun Rp 5000 per Gram
Harga Emas Antam Merangkak Naik 
Harga Buyback Antam Turun Rp 4.000



09.35 | 0 komentar | Read More

Jelang KTT APEC, AirAsia Akan Alihkan Penerbangan

TEMPO.CO, Jakarta-- PT AirAsia Indonesia menyatakan telah memiliki rencana pengalihan penerbangan menjelang penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Pacific Economy Cooperation (APEC) pada Oktober 2013. "Sudan ada rencana, tapi saat ini masih kami bahas secara internal," kata Manajer Komunikasi AirAsia Indonesia, Audrey Progastama Petriny, melalui pesan singkat kepada Tempo, Kamis, 27 Juni 2013.

Sementara itu, PT Garuda Indonesia menyatakan ada tiga opsi jika Bandara Ngurah Rai, Bali, ditutup sementara untuk penerbangan komersial. "Pertama, penerbangan bisa kami cancel," kata Direktur Operasi Garuda Indonesia, Novianto Herupratomo.

Opsi kedua, maskapai menggabungkan penerbangan-penerbangan yang seharusnya dioperasikan selama bandara ditutup sementara. Ketiga, mempercepat waktu keberangkatan maupun kedatangan pesawat. "Jadwal diganti dengan pesawat yang lebih besar," ucapnya.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Herry Bakti Singayuda Gumay mengatakan  Bandara Ngurah Rai, Bali, akan ditutup sebagian menjelang KTT APEC pada Oktober mendatang. "Dua hari sebelum dan sesudah KTT APEC, sebagian bandara ditutup untuk penerbangan komersial," katanya.

Dia menjelaskan, dua hari sebelum dan sesudah KTT APEC, Bandara Ngurah Rai ditutup mulai pukul 10.00 hingga 16.00 WITA. Pada saat itu, penerbangan komersial ditutup dan bandara akan melayani kedatangan maupun keberangktan pesawat pribadi. Untuk itu  Herry  meminta maskapai-maskapai untuk mengatur jadwal penerbangan agar tidak terjadi penundaan atau keterlambatan. "Bukan berarti bandara tutup seratus persen," ucapnya. Bandara Ngurah Rai juga tetap beroperasi selama 24 jam.

MARIA YUNIAR

Topik terhangat:
Ribut Kabut Asap | PKS Didepak? | Persija vs Persib | Penyaluran BLSM



09.35 | 0 komentar | Read More

DPR Bentuk Panja Pengambilalihan Inalum

Written By Unknown on Rabu, 26 Juni 2013 | 09.36

Menko Perekonomian Hatta Radjasa (kiri atas) saat memimpin rakor tentang PT Indonesia Asahan Alumunium Indonesia (Inalum) yang dihadiri juga antara lain oleh Menkeu Agus Martowardojo (kanan), Menteri PU Djoko Kirmanto (kiri) di gedung Kementrian Koordinator Perekonomian, Jakarta Pusat, Jumat (3/8). ANTARA/Fanny Octavianus

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi VI DPR menyetujui pembentukan panitia kerja pembahasan permindahtanganan sepenuhnya PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum) dari Jepang ke pemerintah Indonesia. "Dengan diketoknya palu ini, kami setuju membentuk panja," ujar Airlangga Hartarto, Ketua Komisi VI DPR sebelum menutup Rapat Dengar Pendapat di komplek parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 25 Juni 2013.

PT Inalum dinilai sangat krusial untuk segera dibahas. Pasalnya, terdapat beberapa aset pembangkit listrik tenaga air (PLTA) dan pabrik peleburan alumunium (PPA), serta fasilitas pendukung lain yang dapat dimanfaatkan secara penuh oleh Indonesia. "Juga dapat meningkatkan perekonomian ke depannya," ujar dia.

Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian Ansari Bukhari menyatakan, Inalum besar kemungkinan dijadikan badan usaha milik negara (BUMN). Namun, belum dipastikan akan di bawah BUMN mana. "Kemungkinan besar juga jadi BUMN sendiri," ujar dia di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa, 25 Juni 2013.

Menurut Ansari, Kementerian BUMN telah membuat roadmap, tapi belum detil. "Masih akan dibahas lebih lanjut," ujar dia.

Hal yang utama, dia menambahkan, menyelesaikan proses pembicaraan dengan Jepang. Pasalnya, masih ada selisih book value dengan mereka. "Prioritasnya juga untuk membentuk usaha Inalum ini dengan baik," ujar Ansari.

Proyek Inalum merupakan hasil kerja sama antara pemerintah Indonesia dan konsorsium investor asal Jepang yang tergabung dalam Nippon Asahan Alumunium Co. Ltd (NAA). Kerja sama yang dimulai sejak 1975 ini akan berakhir pada tahun ini. Pemerintah saat ini menguasai 41,12 persen saham Inalum, sedangkan sisanya dikuasai oleh Nippon Asahan Aluminium.

AMRI MAHBUB

Topik Terhangat
PKS Didepak? | Persija vs Persib | Puncak HUT Jakarta | Penyaluran BLSM

Berita Terhangat
Hutan Terbakar, Malaysia Layangkan Nota Protes
Hutan Terbakar, Penjualan Retail Anjlok
Polisi Tetapkan 9 Tersangka Pembakar Hutan



09.36 | 0 komentar | Read More

Alasan Pemerintah 'Ngebet' Ambilalih PT Inalum  

Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa bersama Menteri Perindustrian MS Hidayat mengamati pakaian yang dipamerkan dalam Indonesia Fashion Week di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (23/2). Jakarta fashion week berlangsung mulai 23-26 Februari 2012. Tempo/Agung Pambudhy

TEMPO.CO, Jakarta -Menteri Perindustrian Mohammad Suleman Hidayat menyatakan sejumlah pertimbangan kenapa PT Inalum ini harus diambilalih oleh Indonesia.

Menurut Hidayat, Sungai Asahan dan Air Terjun Sigura-gura memiliki potensi sumber energi murah untuk pembangkit tenaga listrik. Atas dasar alasan tadi, terdapat kemungkinan besar keterlibatan sektor industri dan pengembangan listrik.

Apalagi, perundingan dengan Jepang sudah dilakukan sejak 24 Oktober 2012 lalu, dan sudah mendapat beberapa hasil. Kesepakatannya, Hidayat menjelaskan, mekanisme transaksi akan dilakukan melalui transaksi pengambilalihan saham. "Nilanya berdasarnya nilai buku aset," ujar dia di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta.

Transaksi Pengambilalihan tersebut, kata dia, akan dilaksanakan pada 1 November 2013. "Sehari setelah master agreement (MA) berakhir, yakni pada 31 Oktober 2013."

Kesepakatan lain, menurut Hidayat, penentuan Provisional Price, yang akan dihitung berdasarkan financial statement dan tax return untuk tahun fiskal per 31 Maret 2013. "Tanpa memperhitungkan proyeksi net income PT Inalum dari bulan April sampai Oktober 2013," ujarnya.

Pemerintah berencana mengambilalih proyek Inalum. Proyek ini merupakan hasil kerja sama antara pemerintah Indonesia dan konsorsium investor asal Jepang yang tergabung dalam Nippon Asahan Alumunium Co. Ltd (NAA). Kerja sama yang dimulai sejak 1975 ini akan berakhir pada tahun ini. Pemerintah saat ini menguasai 41,12 persen saham Inalum, sedangkan sisanya dikuasai oleh Nippon Asahan Aluminium.

AMRI MAHBUB

Topik Terhangat
PKS Didepak? | Persija vs Persib | Puncak HUT Jakarta | Penyaluran BLSM

Berita Terhangat
Hutan Terbakar, Malaysia Layangkan Nota Protes
Hutan Terbakar, Penjualan Retail Anjlok
Polisi Tetapkan 9 Tersangka Pembakar Hutan


09.36 | 0 komentar | Read More

Dampak Kabut Asap pada Industri Pariwisata

TEMPO.CO, Jakarta -Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri bidang Kebijakan Moneter, Fiskal, dan Publik, Hariyadi Sukamdani, memperkirakan tingkat okupansi hotel menurun sekitar 10-15 persen akibat asap tebal kebakaran hutan Riau. "Kami estimasi penurunan sekitar 10-15 persen," kata Hariyadi kepada Tempo di Jakarta, Selasa, 25 Juni 2013.

Menurut dia, asap menyebabkan sektor pariwisata di provinsi tersebut turun. Banyak pertemuan bisnis atau rencana liburan wisata batal karena munculnya asap tersebut. "Asap ini tentu saja mengganggu, aktivitas pariwisata orang menjadi terganggu khususnya di Pekanbaru," katanya.

Tapi, Kadin menilai penurunan ini tidak terlalu signifikan mengingat Pekanbaru bukan daerah tujuan wisata utama. Jumlah city hotel atau hotel di kota besar dan dikhususkan untuk pertemuan bisnis juga tidak terlalu banyak dibandingkan beberapa kota besar lain. "Untungnya Pekanbaru bukan city hotel, jadi tidak terlalu berdampak signifikan bagi sektor wisata," katanya.

Ketua Umum Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), Yanti Sukamdani, menilai sektor pariwisata pasti mengalami penurunan akibat kabut asap di Riau. Menurut dia, asap sudah mengganggu aktivitas penerbangan dan pariwisata provinsi. Ia memperkirakan terjadi penurunan dalam okupansi hotel, penerbangan.

"Banyak juga yang membatalkan pertemuan bisnis karena asap. Tapi, kami belum bisa memperkirakan penurunan karena belum ada laporan," katanya.

ANANDA TERESIA


09.36 | 0 komentar | Read More

Perbandingan Kenaikan Tarif AKAP 2009 dan 2013

Written By Unknown on Selasa, 25 Juni 2013 | 09.36

Bus AKAP dan AKDP memblokir akses masuk tol Jagorawi dalam aksi menolak penutupan Terminal Baranangsiang di Kota Bogor, Jabar, Rabu (5/6). ANTARA/Jafkhairi

TEMPO.CO , Jakarta:Kementerian Perhubungan menyatakan secara umum besaran kenaikan tarif dasar angkutan umum antarkota antarprovinsi (AKAP) adalah 15 persen. "Yang semula Rp 107 per penumpang per kilometer menjadi Rp 124 per penumpang per kilometer," kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Suroyo Alimoeso dalam konferensi pers di kantornya, Senin, 24 Juni 2013.

Berikut ini perbandingan kenaikan tarif dasar, tarif batas atas serta tarif batas bawah pada 2009 dan 2013 untuk Wilayah I dan Wilayah II. Yang termasuk Wilayah I adalah Jawa, Bali, Nusa Tenggara dan Sumatera. Seluruh daerah di luar Wilayah I masuk dalam kategori Wilayah II.

Wilayah I
Tahun 2009:
- Kenaikan tarif dasar: Rp 107 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas atas: Rp 139 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas bawah: Rp 86 per penumpang per kilometer

Tahun 2013:
- Kenaikan tarif dasar: Rp 124 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas atas: Rp 161 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas bawah: Rp 99 per penumpang per kilometer

Wilayah II
Tahun 2009:
- Kenaikan tarif dasar: Rp 119 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas atas: Rp 154 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas bawah: Rp 95 per penumpang per kilometer

Tahun 2013:
- Kenaikan tarif dasar: Rp 138 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas atas: Rp 179 per penumpang per kilometer
- Kenaikan tarif batas bawah: Rp 110 per penumpang per kilometer

MARIA YUNIAR
Topik terhangat:
Ridwan Kamil
| Razia Bobotoh Persib | Puncak HUT Jakarta | Penyaluran BLSM

Berita lainnya:
Hitung Cepat, Ridwan Kamil Jadi Wali Kota Bandung
Menang Pilkada Bandung, PKS: Masih Dipercaya Warga
Ini Sikap Persib Soal Penyerangan Bus Mereka
Farhat Abbas Kicau Foto Cium Bastian Coboy Junior


09.36 | 0 komentar | Read More

Bisnis Elpiji Pertamina Rugi Rp 6,5 Triliun

Written By Unknown on Senin, 24 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (persero) menyatakan lonjakan konsumsi liquefied petroleum gas (LPG/elpiji) ukuran 12 kilogram menyebabkan kerugian perseroan membengkak. Tahun ini, kerugian Pertamina dari bisnis elpiji diperkirakan akan mencapai Rp 6,5 triliun, sedangkan pada tahun lalu hanya Rp 5 triliun.

"Peningkatan potensi kerugian itu karena biaya-biaya naik, sementara harga (jual) enggak naik. Saat ini kami menanggung kerugian sebesar Rp 5.152 per kilogram untuk elpiji 12 kilogram," ujar Direktur LPG dan Produk Gas Pertamina, Gigih Wahyu Hari Irianto, kepada Tempo, Ahad 23 Juni 2013.

Menurut Gigih, Pertamina tidak bisa menahan pertumbuhan konsumsi elpiji 12 kilogram yang setiap tahunnya meningkat 5-8 persen. "Kebutuhan rumah tangga dan industri kecil untuk elpiji 3 kilogram akan selalu meningkat. Otomatis kekurangan pasokan akan diisi oleh elpiji 12 kilogram juga," ujar dia.

Untuk mengatasi kerugian, sebenarnya Pertamina berencana menaikkan harga elpiji dari Rp 2.116,7 per kilogram menjadi Rp 7.966,7 per kilogram. Artinya, harga elpiji 12 kilogram akan naik sebesar Rp 25.400 menjadi Rp 95.600 dari Rp 70.200 per tabung. Tapi hingga saat ini rencana itu ditolak pemerintah.  "Kami kan pertimbangannya bisnis, sementara pemerintah (pertimbangannya) sosial-politik dan punya perangkat yang lebih lengkap."

Pertamina juga wajib mengimpor elpiji sebanyak tiga kargo, atau 1,32 juta ton, per bulan untuk memenuhi kebutuhan di dalam negeri. Jika konsumsi semakin meningkat, perseroan terpaksa menambah impor sebanyak satu kargo, atau 44 ribu ton, elpiji.

Dua bulan terakhir, masyarakat di sejumlah daerah mengeluhkan kelangkaan dan mahalnya elpiji 12 kilogram. Elpiji yang biasanya dijual Rp 75 ribu per tabung harganya tiba-tiba melambung sampai Rp 125 ribu per tabung. Diduga, agen elpiji sengaja menahan stok untuk mengantisipasi rencana Pertamina menaikkan harga elpiji. 

Juru bicara Pertamina, Ali Mundakir, meminta masyarakat melapor jika membeli harga gas di atas harga normal. "Tidak ada kebijakan kenaikan harga dari Pertamina. Masyarakat diimbau mencari agen resmi Pertamina yang menjual elpiji," ujar dia. Dia mengatakan Pertamina mengoptimalkan SPBU sebagai outlet penjualan elpiji untuk memotong distribusi ke pangkalan dan penyalur yang nekat menjual gas dengan harga tinggi.

AYU PRIMA SANDI | ANANDA TERESIA

Blue Bird Akan Dukung Usulan Organda

Harga BBM Naik, Penjualan di Surakarta Turun  

Pembebasan Lahan Tol Lubuk Pakam 60 Persen

Giliran MS Hidayat Bagi BLSM di Tegal Alur

Proyek Tol Medan-Kualanamu Tersandera Nilai Tukar


09.35 | 0 komentar | Read More

Masuk Indonesia, Unggas Cina Dilabeli Ayam Kampung

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Himpunan Peternak Unggas Lokal Indonesia (Himpuli), Ade M. Zulkarnain, memperkirakan setidaknya 150-200 ribu ekor unggas (ayam) asal Cina masuk ke Indonesia. Hal ini terus terjadi, padahal pemerintah Indonesia telah melarang impor unggas asal Cina yang merupakan wilayah endemi flu burung.

Unggas tersebut masuk ke supermarket dan pasar tradisional dengan "label" ayam kampung. "Sebenarnya ini sudah terjadi dalam tiga tahun terakhir," kata Ade kepada Tempo, Ahad 23 Juni 2013.

Masuknya unggas ilegal asal Cina ini, kata Ade, merugikan usaha peternakan ayam kampung. Ayam kampung lokal justru kesulitan menembus retail modern karena sudah didominasi ayam Ling Nan yang menggunakan label ayam kampung. "Kerugian juga dialami konsumen karena mereka mengira membeli ayam kampung, padahal itu ayam Cina," tuturnya.

Saat ini kebutuhan ayam kampung untuk Jabodetabek mencapai 340-400 ribu ekor per hari. Adapun peternak ayam kampung lokal hanya mampu menyediakan 85 ribu ekor per hari.

Asosiasi peternak unggas telah melaporkan hal ini pada instansi terkait, baik Kementerian Pertanian maupun Kementerian Perdagangan. Tapi kejadian itu masih saja berulang dan belum ada tindakan tegas dari pemerintah. "Masuknya unggas tersebut sudah jelas merupakan kegiatan ilegal. Kami akan terus menelusuri dan mempertanyakan, ayam-ayam ini masuknya dari mana dan melalui siapa," kata Ade.

Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Syukur Iwantoro menyatakan bahwa sampai saat ini pihaknya tidak pernah mengeluarkan izin pemasukan ayam Ling Nan. Kementerian juga tidak pernah mengizinkan masuknya bibit unggas dari Cina. "Kami akan mengkonfirmasi ke rekan-rekan Himpuli untuk mengetahui di mana ada peternakan ayam kampung Cina itu," ujarnya melalui pesan singkat.

Adapun pengamat Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia, Khudori, mengatakan lolosnya unggas asal Cina tersebut merupakan kesalahan dari badan karantina. Pemerintah seharusnya bisa lebih berhati-hati, sehingga unggas ilegal ini tidak sampai masuk ke Indonesia. "Pintu karantina harus diperbanyak. Kemampuan personel pun harus ditingkatkan agar kesalahan ini tidak berulang," katanya.

Ia menilai masuknya unggas asal Cina ini sangat merugikan peternak unggas lokal karena produk asal Cina tersebut sangat kompetitif secara harga. Selain itu, masuknya unggas Cina ini dapat menyebabkan masuknya virus-virus yang berbahaya.

ANANDA TERESIA | M SIDIK PERMANA 

Blue Bird Akan Dukung Usulan Organda

Harga BBM Naik, Penjualan di Surakarta Turun  

Pembebasan Lahan Tol Lubuk Pakam 60 Persen

Giliran MS Hidayat Bagi BLSM di Tegal Alur

Proyek Tol Medan-Kualanamu Tersandera Nilai Tukar


09.35 | 0 komentar | Read More

DPR Tidak Tahu Tarif Angkutan Bakal Naik  

Penumpang menunggu dikeberangkatan bus di terminal Senen, Jakarta, Rabu (28/3). Organisasi Angkutan Darat (Organda) akan menaikkan tarif jasa angkutan umum sebesar 35 persen mulai 1 April nanti. Kenaikan tarif diberlakukan jika pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) sebesar 5 persen sampai 15 persen pada waktu yang sama. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Saat isu kenaikan tarif angkutan memanas, anggota Dewan Perwakilan Rakyat malah mengaku tidak tahu. Ketua Komisi V DPR yang membidangi masalah transportasi, Laurens Bahang Dama, mengatakan belum mengetahui rencana pemerintah untuk menaikkan tarif angkutan umum. "Belum ada info soal itu, nanti segera saya cari tahu," kata dia kepada Tempo, Senin, 24 Juni 2013.

Laurens mengatakan DPR berencana mengundang Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan pekan depan. Rapat tersebut bertujuan membahas rencana kenaikan tarif angkutan umum setelah kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi.

Sebelumnya, juru bicara Kementerian Perhubungan, Bambang Ervan, menyatakan pemerintah akan menetapkan tarif baru untuk bus antarkota-antarprovinsi (AKAP) dan angkutan penyeberangan. "Mudah-mudahan Senin atau Selasa pekan depan sudah ditetapkan tarif barunya," ujarnya, Sabtu, 22 Juni 2013.

Bambang mengatakan pemerintah mempertimbangkan posisi masyarakat dan pengusaha angkutan dalam menetapkan tarif baru. Kenaikan tarif, kata dia, diharapkan menjadi win-win solution yang tidak memberatkan pengusaha maupun masyarakat sebagai pengguna angkutan. "Ada tarif batas atas dan bawah, pengusaha bisa bermain di situ," kata Bambang.

Seperti diketahui, harga bensin Premium naik dari Rp 4.500 menjadi Rp 6.500 per liter, sedangkan harga solar naik dari Rp 4.500 menjadi Rp 5.500 per liter. Harga baru tersebut berlaku di seluruh wilayah Indonesia sejak 22 Juni 2013 pukul 00.00 waktu Indonesia barat.

MARIA YUNIAR

Terpopuler


09.35 | 0 komentar | Read More

Senin Nanti, Dahlan Iskan Bagikan BLSM di Solo  

Written By Unknown on Minggu, 23 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Jakarta - Kantor Pos Besar Solo akan memulai pembagian Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) pada Senin depan. Rencananya, pembagian bantuan tersebut akan dihadiri oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan.

Kepala Kantor Pos Besar Solo Chaerul Hadi menyebutkan, hingga akhir pekan ini, mereka masih menyelesaikan pembagian Kartu Perlindungan Sosial (KPS). Kartu tersebut menjadi salah satu syarat pencairan bantuan tersebut. "Tinggal sebagian kecil yang belum terkirim, hari ini harus selesai," kata Chaerul, Sabtu, 22 Juni 2013.

Menurut dia, terdapat 29 ribu keluarga di Solo yang berhak menerima kartu tersebut. Jumlah tersebut sudah sesuai dengan data penerima jaminan sosial lain, seperti Jaminan Kesehatan Masyarakat serta beras miskin. "Data sudah kami cocokkan dan sudah sinkron," kata Chaerul.

Rencananya, mereka akan membagikan bantuan tersebut di kantor-kantor kelurahan. Hal itu dilakukan untuk mempermudah masyarakat untuk mencairkan. "Sebenarnya kami punya 22 outlet di Solo, namun kami memilih ke kantor kelurahan," katanya.

Untuk tahap pertama, mereka akan melayani pembagian bantuan di Kelurahan Nusukan. Sebab, pembagian Kartu Perlindungan Sosial di kelurahan tersebut sudah selesai. "Selanjutnya, kami jadwalkan di kelurahan-kelurahan lain," katanya. Dia menargetkan pembagian BLSM kepada 29 ribu keluarga tersebut dapat selesai dalam waktu lima hari.

Rencananya, pembagian bantuan di Kelurahan Nusukan tersebut akan dihadiri oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan. "Kebetulan menteri ada kegiatan di Solo," kata Chaerul. Pihaknya akan mengajak Dahlan untuk meninjau proses pencairan bantuan tersebut.

AHMAD RAFIQ


09.35 | 0 komentar | Read More

Aviliani: Distribusi BLSM Sebaiknya Lewat Bank

TEMPO.CO , Bandung:Sekretaris Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Aviliani mengatakan penyerahan dana untuk Bantuan Langsung Sementara Masyarakat tidak melalui PT Pos Indonesia. "Untuk mendukung program branchless banking, harusnya BLSM disalurkan oleh bank," kata Aviliani setelah memberikan pelatihan multilicense perbankan di Hotel Hilton Bandung, Sabtu, 22 Juni 2013.

Dengan menyalurkan dana BLSM lewat bank, pemerintah mendukung program financial inclusion kepada segmen masyarakat yang selama ini belum tersentuh sektor perbankan. "Akan sangat sulit masyarakat tiba-tiba disuruh ke Bank," ucap Aviliani.

Sayangnya, pemerintah melewatkan kesempatan ini. "Padahal kalangan menengah bawah potensinya besar untuk dimasuki bank." Aviliani mengatakan pembagian BLSM melalui bank mengajarkan masyarakat belajar menabung.

DPR telah menyepakati dana pengamanan untuk PT POS dalam melaksanakan distribusi BLSM sebesar Rp 360 miliar. Melalui PT POS, Pemerintah akan memberikan program BLSM sebesar Rp 150 ribu selama 4 bulan. PT POS akan menyalurkan dana kompensasi tersebut dibagikan dalam dua tahap yakni masing-masing Rp 300 ribu. PT POS akan mendistribusikan bantuan ini kepada 15,5 juta rumah tangga sasaran (RTS) dengan total dana sebesar Rp 9,3 triliun.

Pembagian BLSM difokuskan pada dua tempat yaitu kantor pos yang telah ditunjuk dan komunitas masyarakat melalui perangkat pemerintahan. Untuk pelayanan di kantor pos dimulai pada pukul 08.00 WIB - 17.00 WIB.

Untuk tahap pertama BLSM akan didistribusikan di 15 kota diantaranya Medan, Palembang, Jakarta, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Sidoarjo, Denpasar, Badung, Bogor, Banjarmin, Makassar, Ambon, Malang dan Solo. BLSM akan dibagi untuk 34 provinsi per-25 Juni dan di seluruh Kabupaten dan Kota Madya di Indonesia per 1 Juli.

Hingga kini, pemerintah sudah mendistribusikan 5 juta kartu perlindungan sosial dari 15,5 juta yang ditargetkan. Kartu tersebut akan siap hingga akhir Juni dan pembagian dana tahap pertama akan selesai pada Juli.

Apabila, warga terkait berhalangan hadir bisa diwakili oleh anggota keluarga dengan menunjukkan surat kuasa, KTP, kartu keluarga atau kartu domisili. Apabila terus berhalangan, pemerintah memberi tenggat hingga 2 Desember 2013.

MUHAMMAD MUHYIDDIN | GUSTIDHA BUDIARTIE

Topik Terhangat
HUT Jakarta | Ribut Kabut Asap | Koalisi dan PKS | Demo BBM

Berita Terpopuler
Keributan Warnai Antrean di SPBU Sentul
BBM Naik, Empat Titik Rawan Dipantau
Antri Panjang, SPBU Depok Batasi Isi Rp 100 Ribu


09.35 | 0 komentar | Read More

Penerbangan Sriwijaya Ditunda Karena Asap

TEMPO.CO , Jakarta:Penerbangan Sriwijaya Air dari Bandara Soekarno-Hatta ke Tanjungpinang ditunda karena asap. "Kalau besok "clear", mudah-mudahan jam 07.00 bisa berangkat," kata juru bicara Sriwijaya Air, Agus Sujono, saat menghubungi Tempo, Sabtu, 22 Juni 2013.

Semula penerbangan dijadwalkan berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu sore. Namun karena manajemen maskapai menerima laporan mengenai kondisi asap di wilayah Tanjungpinang, penerbangan ditunda.

PT Angkasa Pura II kemarin menyatakan Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru terkena dampak adanya asap. "Ada dua pesawat yang "holding"," kata Kepala Hubungan Masyarakat Angkasa Pura II, Kristanto, saat dihubungi Tempo, Jumat, 21 Juni 2013.

Kedua pesawat adalah Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 070 dari Cengkareng dan penerbangan AirAsia dari Bandung. Kristanto menjelaskan, para pilot kedua pesawat tersebut tidak bisa melihat landasan sesaat sebelum melakukan approach. "Mereka akhirnya go around dulu, tapi akhirnya bisa mendarat," ujarnya.

Ia mengungkapkan, biasanya asap menyelimuti wilayah sekitar bandara pada pagi hari hingga pukul 10.00. Menurut Kristanto, asap tersebut tidak mengganggu penerbangan yang berangkat dari bandara itu. Namun, asap menjadi kendala bagi pesawat yang akan mendarat.

Bahkan, ia melanjutkan, kemarin para pilot dari dua penerbangan memutuskan untuk melakukan "divert" karena asap mengganggu jarak pandang. "Ada dua yang "divert" ke Medan, dan yang satu ke Kuala Lumpur," kata Kristanto. (Baca lengkap: Ribut Kabut Asap)

MARIA YUNIAR

Topik Terhangat
HUT Jakarta | Ribut Kabut Asap | Koalisi dan PKS | Demo BBM

Berita Terpopuler
Keributan Warnai Antrean di SPBU Sentul
BBM Naik, Empat Titik Rawan Dipantau
Antri Panjang, SPBU Depok Batasi Isi Rp 100 Ribu


09.35 | 0 komentar | Read More

Menkeu: BBM Naik, Rupiah Tetap Akan Tertekan

Written By Unknown on Sabtu, 22 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Muhammad Chatib Basri mengatakan nilai tukar Rupiah dan Indeks akan tetap tertekan meskipun pemerintah sudah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. "Saya kira akan tetap ada pressure meskipun harga BBM naik," kata Chatib di Kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Jumat, 21 Juni 2013.

Chatib mengatakan, hal tersebut disebabkan oleh kebijakan Bank Sentral Amerika Serikat (The Federal Reserve) yang belakangan mengumumkan rencana pemberhentian kebijakan quantitative easing. "Fenomena ini akan terjadi kedepan," katanya.

Namun dengan adanya kenaikkan harga BBM tersebut, Chatib mengatakan kondisi ekonomi nasional akan lebih membaik dengan penyehatan fiksal dalam negeri. Penyehatan tersebut dengan pengurangan defisit anggaran menjadi 2,38 persen setelah disetujuinya APBN Perubahan 2013 oleh Dewan Perwakilan Rakyat. "Persoalan sekarang adalah bagaimana untuk menghindari dan dampak dari gejolak global," katanya.

Sebelumnya, Gubernur The Fed, Ben Bernanke, mengatakan pihaknya akan berangsur-angsur mengurangi pembelian obligasi mulai tahun ini. Jika perekonomian Amerika Serikat terus membaik, kebijakan quantitative easing akan benar-benar berakhir tengah tahun depan. Kebijakan tersebut berdampak melemahnya nilai tukar dan Indeks yang terus jatuh.

Kenaikkan BBM diharapkan akan menjadi solusi penyehatan fiskal agar fundamental ekonomi domestik kuat. Pemerintah pun secara resmi telah mengumumkan kenaikkan harga BBM untuk Premium menjadi Rp6.500 per liter dan untuk Solar Rp5.500 per liter yang berlaku mulai 22 Juni 2013 di seluruh Nusantara.

ANGGA SUKMA WIJAYA


09.35 | 0 komentar | Read More

Pertamina Tambah Stok 175 Ribu Kiloliter Premium

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai antisipasi lonjakan konsumsi sebelum harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dinaikkan. Pertamina selaku distributor bahan bakar, telah mengimpor dan menambah stok BBM bensin premium dan solarnya hingga ratusan ribu kiloliter.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik memaparkan, tambahan stok tersebut dilakukan agar tidak terjadi kelangkaan atau kekurangan yang memicu keributan di masyarakat.

"Biasanya kalau ada kenaikan BBM subsidi, masyarakat pasti antri untuk isi tangki masing-masing. Jadi stok premium kita tambah 175 ribu kiloliter dan solar tambah 200 ribu kiloliter," ujar Wacik, Jumat 21 Juni 2013.

Menurut Wacik, hal tersebut lumrah dilakukan mengingat efek psikologis yang ditimbulkan dari kebijakan ini. Pengisian tangki juga dinilai wajar, selama tidak ada oknum yang memanfaatkan kondisi ini dengan mengisi bensin berlebihan untuk ditimbun.

Direktur Pemasaran dan Niaga PT Pertamina (Persero) Hanung Budya memaparkan, konsumsi BBM subsidi memang tampak melonjak selama 4 hari ini. "Rata-rata kenaikannya untuk premium bisa mencapai 25-30 persen. Sementara solar naik hingga 12 persen per hari," jelas Hanung.

Rata-rata konsumsi premium dalam sehari biasanya berada di angka 82 ribu kiloliter per hari, namun dengan adanya kebijakan ini setiap harinya konsumsi bensin premium bisa mencapai hingga 100 ribu kiloliter per hari. Sementara untuk solar, biasanya ada di kisaran 43 ribu kiloliter per hari untuk konsumsi normalnya. Dalam sebulan, dengan hitungan normal tersebut biasanya Pertamina menyediakan stok untuk 18 atau 20 hari.

Hanung memperkirakan konsumsi mulai turun per hari ini dan masuk ke angka normal. "Tapi untuk hari pertama ini kemungkinan bisa drop sampai 50 persen dari 100 ribu kiloliter itu untuk yang premium," katanya.

GUSTIDHA BUDIARTIE


09.35 | 0 komentar | Read More

BLSM Akan Diberikan Dalam Dua Tahap

Buruh terlibat bentrok dengan petugas keamanan saat aksi menolak kenaikan harga BBM serta Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) di Pemerintahan kota Tangerang, Banten, (21/6). TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta--Pemerintah akan memberikan program Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) dalam dua tahap menyusul kenaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Bantuan yang diberikan untuk 15,5 juta Rumah Tangga Sasaran (RTS) dengan total dana sebesar Rp9,3 triliun untuk empat bulan tersebut akan diberikan dalam dua tahap.

"Setiap bulannya masing-masing RTS mendapat Rp150 ribu dan akan diberikan dalam dua tahap," kata Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas Armida Alisjahbana saat konfrensi pers kenaikkan harga BBM di Kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Jumat, 21 Juni 2013.

Selain BLSM, pemerintah juga akan memberikan bantuan dalam program percepatan dan perluasan perlindungan sosial berupa penambahan alokasi Bantuan Siswa Miskin, Beras Miskin, Program Keluarga harapan dan program khusus lain berupa bantuan infrastruktur dasar.

Untuk Raskin, penambahan bantuan selama tiga bulan dari sebelumnya 12 bulan. Sehingga, total bantuan menjadi 15 bulan. Sementara besaran bantuan yang diberikan untuk 15,5 juta RTS masih sama yaitu 15 kg/RTS/bulan dengan harga tebus Rp 1.600/kg. Sementara Bantuan Siswa Miskin akan diberikan per tahun menjadi Rp 450.000 untuk siswa SD/MI, Rp 750.000 untuk siswa SMP/MTs, dan Rp 1 juta untuk siswa SMA/SMK/MA dengan total penerima bantuan sebanyak 16,6 juta siswa. Selain itu ada tambahan manfaat mengurangi biaya hidup sebesar Rp 200.000 bagi pemegang kartu perlindungan sosial.

Adapun Program Keluarga Harapan besaran bantuan ditambah dari Rp 1,4 juta menjadi Rp 1,8 juta sesuai komposisi keluarga dengan bantuan per 3 bulan berkisar antara Rp 500.000 - Rp2,8 juta. Total penerima 2,4 juta rumah tangga sangat miskin.

Sementara untuk program infrastruktur dasar diberikan Prorgam Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Pemukiman (P4-IP) untuk tambahan 11.750 desa/keluarahan dengan alokasi Rp 250 juta perdesa/kelurahan. Selain itu program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (P4-SPAM) untuk menambah layanan bagi sekitar 1,6 juta penduduk dan Porgam Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Sumber Daya Air (P4-ISDA) terutama untuk perbaikan irigasi kecil di 4.000 desa. Tota nilai bantuan Rp7,25 triliun.

ANGGA SUKMA WIJAYA

Terhangat:

Evaluasi Jokowi | Kenaikan Harga BBM | Rusuh KJRI Jeddah

Baca Juga:
Pensil Bluetooth dan Gelang Komunikasi di SBMPTN
Goh Cok Tong: Anak Singapura 'Tercekik' 
Soal Asap, Menkokesra: Singapura Jangan Mengeluh
Ada Soal Luthfi Hasan di Ujian, PKS Protes SMK
KPK: Gratifikasi Seks Makin Marak


09.35 | 0 komentar | Read More

Ditinggal Adik, Alim Markus Kendalikan Alumindo

Written By Unknown on Jumat, 21 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Surabaya - Presiden Direktur Maspion Grup Alim Markus mengatakan, dirinya kini memegang kendali PT Alumndo Light Metal Industry (ALMI) setelah sang adik, Alim Satria beralih menekuni bisnis perumahan. Semula Alim Satria adalah executive managing director di perusahaan penghasil alumunium sheet dan alumunium foil kualitas ekspor tersebut.

"Adik saya ingin pindah ke bisnis properti perumahan. Ya itu pilihan dia, saya tidak berhak melarang," kata Alim Markus sesuai Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) dan Public Expose ALMI di Hotel Somerset Surabaya, Kamis sore, 20 Juni 2013.

Alim Satria tidak hadir dalam RUPS anak perusahaan PT Maspion Tbk itu. Alim Markus mengatakan, dia bersikap demokratis terhadap pilihan adik-adiknya yang saat ini memegang jabatan penting di Maspion. "Bila ada adik saya yang ingin mencari suasana baru dan tak ingin selamanya di Maspion, silakan. Itu pilihan," kata taipan asal Surabaya itu.

Setelah ditinggal Alim Satria, Alim Markus mengaku pelan-pelan mulai mengambilalih perusahaan metal yang 90 persen produknya diekspor ke Amerika Serikat itu. Namun Alim Markus mengaku tak ingin selamanya merangkap jabatan. "Saya mulai menua, sudah 47 tahun mengurusi Maspion. Suatu saat harus diganti yang muda-muda," kata pengusaha yang terkenal dengan jargon 'cintailah produk-produk Indonesia' itu.

Selama dipegang Alim Satria, ALMI membukukan hasil penjualan yang positif. Meskipun harga alumunium internasional turun (berdasarkan London Metal Exchange - LME) sebesar 15 persen, yaitu dari rata-rata USD 2.398 per tin pada 2011 menjadi USD 2.020 per ton pada 2012, nilai penjualan ALMI masih tetap menunjukkan tren bertahan. "Demikian juga pada triwulan pertama 2013, ALMI mampu mencatatkan nilai penjualan sebesar Rp 789 miliar," kata Alim Markus.

KUKUH S WIBOWO 


09.35 | 0 komentar | Read More

MUI Gelar Indonesia Halal Expo di Surabaya

TEMPO.CO, Surabaya- Lembaga Pengkajian Pangan Obat-Obatan dan kosmetika Majelis Ulama Indonesia menggelar pameran Indonesia Halal Expo di Surabaya (Indhex) 2013 di JX Expo Surabaya, Kamis 20-23 Juni 2013. Kegiatan ini menghadirkan produk-produk perusahaan skala nasional, pelaku UMKM bidang pangan, perlengkapan ibadah, busana muslim, lembaga pendidikan, keuangan dan lainnya.

Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sapta Nirwandar, yang membuka pameran tersebut, mengatakan pameran ini merupakan jawaban dari deklarasi Indonesia sebagai pusat halal dunia pada 2011 lalu.

Ke depan, dia mencanangkan Indonesia sebagai negara wisata syariah yang menjamin adanya nuansa Islami dari segi penginapan, transportasi dan perhotelan. "Jadi wisatawan muslim dunia yang ingin berkunjung ke Indonesia terjamin keamanan atas konsumsi dan kenyamanan atas fasilitas ibadah," katanya, di Surabaya, Kamis, 20 Juni 2013.

Kepala LP POM MUI Jatim, Sugianto, mengatakan hingga sekarang hanya terhitung 637 industri kecil menengah yang dan lebih dari 3.500 produk yang sudah terdaftar memiliki sertifikat halal. Dia juga telah mensosialisikan hal tersebut ke 329 perguruan tinggi di Jatim agar mencanangkan diri sebagai pusat studi syariah.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Jatim, Jariyanto mengatakan, akan menerapkan sistem pelayanan syariah pada seluruh restauran dan hotel yang ada. Dengan begitu, dapat tercipta rasa aman terhadap makanan halal dan fasilitas nyaman untuk beribadah.

Namun, dia menambahkan, penerapan tersebut bukan berarti merombak keberadaan hotel dan restoran yang ada. Hanya saja memgimbau pada para pemilik usaha agar menyiapkan sarana dan pelayanan khusus bernuansa Islami.

"Untuk di hotel, seperti menyiapkan Al Quran, perlengkapan solat, arah kiblat dan keran wudhu. Lalu restoran juga harus menyiapkan mushola dan makanan yang disajikan halal," katanya.

Pemerintah mendorong para pelaku usaha restoran untuk mengurus sertifikasi halal ke LP POM MUI.

ARIEF RIZQI HIDAYAT


09.35 | 0 komentar | Read More

Harga BBM Naik, Tarif Transportasi Darat Menyusul

Bus AKAP dan AKDP memblokir akses masuk tol Jagorawi dalam aksi menolak penutupan Terminal Baranangsiang di Kota Bogor, Jabar, Rabu (5/6). ANTARA/Jafkhairi

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Organisasi Angkatan Darat, Andriansyah mengatakan, nilai kenaikan tarif angkutan darat termasuk taksi, sebagai imbas kenaikan harga bahan bakar minyak berkisar 30 sampai 35 persen. Nilai ini ditetapkan berdasarkan mekanisme perhitungan tarif dasar antara Organda dengan Kementerian Perhubungan.

"Kenaikannya berkisar 30 sampai 35 persen dengan nilai rata-rata 26,78 persen," kata Andriansyah saat dihubungi, kamis, 20 Juni 2013.

Andriansyah menjelaskan kenaikan itu terjadi pada semua jenis moda transportasi darat yakni angkutan antar kota antar propinsi, angkutan antar kota dalam propinsi, angkutan kota, angkutan desa.

Sedangkan kenaikan tarif taksi, kata Andriansyah, meskipun tidak mengikuti Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 89 Tahun 2002 tentang Mekanisme Penetapan Tarif dan Formula Perhitungan lantaran tergolong moda transportasi non ekonomi tetap berkisar di nilai 26,78 persen. "Sama, tetap berkisar di 26,78 persen," kata dia.

Pemerintah bersama-sama dengan Dewan Perwakilan Rakyat telah menyetujui postur Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara-Perubahan 2013 pada sidang paripurna yang digelar Senin, 17 Juni 2013 lalu melalui voting. Dengan persetujuan tersebut, pemerintah dipastikan akan menaikkan harga BBM subsidi.

Dalam APBN-Perubahan 2013, pemerintah mematok kenaikan harga untuk Premium dan solar masing-masing sebesar Rp 2.000 per liter dan Rp 1.000 per liter. Artinya, harga Premium akan menjadi sebesar Rp 6.500 per liter dan harga solar menjadi Rp 5.500 per liter. Sayangnya, hingga saat ini pemerintah belum memberikan sinyal kapan realisasi waktu kenaikan harga BBM.

Kabar yang beredar kenaikkan harga BBM akan diumumkan pada Jumat, 21 Juni 2013 dan harga baru mulai berlaku pukul 00.00 WIB pada Sabtu, 22 Juni 2013.

LINDA HAIRANI

Terhangat:
Evaluasi Jokowi
| Kenaikan Harga BBM | Rusuh KJRI Jeddah

Berita Terkait
Hanura: Harga BBM Boleh Naik, Asalkan...
Spanduk Tolak Kenaikan BBM PKS Dicopot 
Muhaimin: Yang Tolak BBM Naik, Tak Mengerti Masalah
Demokrat: Menteri PKS Lebih Baik Mundur
Istana: Ini Bukan Saat Tepat Provokasi Politik


09.35 | 0 komentar | Read More

Jatah Gas Petrokimia Gresik Masih Dievaluasi  

Written By Unknown on Kamis, 20 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Minyak dan Gas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Edy Hermantoro, mengatakan masih mengkaji sumber pasokan gas untuk pabrik pupuk PT Petrokimia Gresik. "Kami bersama Satuan Kerja Khusus Pengatur Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) masih mengevaluasi hal tersebut," kata dia saat ditemui seusai Seminar Geosains di Hotel Arya Duta, Rabu, 19 Juni 2013.

Edy juga menolak berkomentar mengenai alasan pertukaran sumber gas untuk Petrokimia. Dia enggan merinci pertukaran gas dari lapangan MDA-MBH yang dioperasikan Husky-CNOOC Madura Limited ke lapangan Tiung Biru. "Saya no comment," ujarnya.

Sebelumnya, Kementerian Energi diminta mengkaji kembali sumber pasokan gas untuk pabrik pupuk Petrokimia Gresik. Sekretaris SKK Migas, Gde Pradnjana, mengatakan keputusan pasokan gas harus selesai dalam pekan ketiga Juni 2013.

Kementerian Energi dan SKK Migas memutuskan Petrokimia Gresik mendapat gas dari proyek unitisasi Lapangan Tiung Biru dan lapangan Jambaran, Blok Cepu, Jawa Timur. Sementara gas dari Lapangan MDA-MBH Blok Offshore Madura Strait Jawa Timur akan memasok pembangkit listrik di Bali. Namun pihak Petrokimia Gresik menolak alokasi ini dan meminta pasokan gas dari Lapangan MDA-MBH yang dioperasikan Husky-CNOOC Madura Limited.

Pertimbangan penukaran tersebut salah satunya adalah untuk mendorong pengembangan infrastruktur gas Lapangan Tiung Biru. Jika memanfaatkan gas dari lapangan MDA-MBH, Petrokimia Gresik akan menggunakan pipa yang sudah ada, yaitu jaringan East Java Gas Pipeline (EJGP). Namun, jika menggunakan gas dari Tiung Biru Jambaran, Petrokimia Gresik akan menggunakan ruas pipa Gresik-Semarang yang, menurut Kementerian Energi, dijadwalkan selesai pada Kuartal III 2014.

AYU PRIMA SANDI

Gaji Pilot Lion Air Sekitar Rp 45 Juta per Bulan  

Lion Air Berambisi Kuasai Penerbangan ASEAN  

Utang Pemerintah ke Pertamina Rp 25 Triliun

BBM Naik, Tarif Angkutan Naik 30-35 Persen

Rupiah Tembus 10.000


09.35 | 0 komentar | Read More

Tiga Operator Gratiskan Kirim Uang Elektronik  

Manager Humas XL, Henry Wijayanto (kiri) bersama GM SPM Performance Managemen, Keri Oetarto, melakukan transaksi di Alfamart dengan menggunakan layanan XL Tunai di Madiun, Jatim, Rabu (19/6). ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Surabaya-Perusahaan operator telekomunikasi bersama PT Telkomsel dan Indosat meluncurkan program promo Gratis Biaya Kirim Uang Elektronik Lintas Operator mulai 19 Juni hingga 31 Agustus. Menurut Wakil Presiden XL East Region, Titus Dondi, promo ini dilakukan serentak di empat kota besar; Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar.

"Ini upaya mengembangkan layanan digital, sejalan dengan upaya pemerintah mendorong program less cash society," kata Titus seusai merilis program di kantor Telkomsel Jawa-Bali, Gedung Plaza BRI Surabaya, Rabu 19 Juni 2013.

Program ini diharapkan akan meningkatkan awareness dan trafik transaksi kirim uang lintas operator. Untuk meningkatkan layanan uang elektronik di Indonesia, tiga operator seluler itu sepakat menambah jalur distribusi, meningkatkan trafik SMS, dan meningkatkan efisiensi dan efektivitas. Dengan begitu, 230 juta pelanggan dari tiga operator dapat saling berkirim uang secara elektronik lintas operator tanpa hambatan.

Titus mengatakan tren perkembangan gaya hidup masyarakat saat ini, mendorong munculnya teknologi dengan menawarkan beragam kemadahan. Pemanfaatan teknologi digital ini dibutuhkan untuk mendukung aktivitas sehari-hari, termasuk dalam melakukan transaksi keuangan.

Vice President Telkomsel Jawa Bali, Agus Mulyadi, mengatakan kolaborasi tiga operator ini diharapkan meningkatkan animo dan kepercayaan masyarakat terhadap layanan uang elektronik. Menurutnya, penetrasi layanan seluler dan kemajuan teknologi memungkinkan terbentuknya layanan digital payment.

Tanpa dipungut biaya, masyarakat pengguna teknologi seluler mendapat layanan prima hingga dua bulan ke depan. "Ini mempermudah pengguna seluler di Indonesia dan mendukung pertumbuhan ekonomi rakyat," ucap Agus.

Kepala Indosat Area Jawa Timur, Suwignyo, menambahkan melalui program ini pelanggan TCASH (Telkomsel) dapat melakukan transaksi transfer uang ke pelanggan XL Tunai maupun ke pelanggan Dompetku (Indosat) dan sebaliknya, tanpa dipungut biaya.

DIANANTA P. SUMEDI


09.35 | 0 komentar | Read More

Beredar Kabar, Sabtu Harga Harga BBM Mulai Naik  

TEMPO.CO, Jakarta--Sebuah Blackberry Broadcast Message tentang kepastian hari kenaikan harga bahan bakar minyak beredar di kalangan wartawan. Pesan berantai yang tak diketahui sumbernya itu menyebutkan kenaikan harga BBM akan berlaku pada Sabtu, 22 Juni 2013 pukul 00.00.

Berikut petikan pesan yang beredar pada Rabu 19 Juni 2013.

"Bissmilahirahmannirahim pada hari Rabu tgl 19 Juni 2013 mulai pkl. 10.00 s.d 12.00 wib tlh dilakukan rakor antara Kementerian ESDM, PT. Pertamina dan DPP Hiswana Migas bahwa tlh ditetapkan harga Premium Rp. 6500 perliter dan Solar Rp. 5500 perliter, utk semua SPBU tanpa kecuali harus buka 24 jam pada hari Jum'at tgl 21 Juni 2013, dilarang melayani jerigen krn akan diumumkan kenaikan harga oleh Menteri ESDM pd Pkl. 23.00 wib utk kemudian diberlakukan harga baru pd hari Sabtu 22 Juni 2013 Pkl. 00.00 wib, namun dgn catatan pengumuman kenaikan harga akan melihat situasi gejolak dalam negeri."

Saat dikonfirmasi mengenai hal ini,  Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana Migas), Ery Purnomo, mengatakan kabar tersebut tidak benar. Dia mengaku tidak pernah mengikuti rapat bersama Pertamina dan Kementerian Energi untuk memutuskan waktu kenaikan harga BBM. "Tidak ada itu, HOAX kali ya," kata dia kepada Tempo.

Bantahan juga disampaikan juru bicara Pertamina, Wianda Pusponegoro. "Tidak ada rapat apapun dengan kementerian dan Hiswana Migas. Apalagi untuk memutuskan harga yang menjadi kewenangan Presiden," ujarnya.

Pada Senin, 18 Juni 2013, Dewan Perwakilan Rakyat menyetujui postur Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara-Perubahan 2013. Bersamaan dengan itu, pemerintah memastikan kenaikan harga BBM bersubsidi, namun belum memutuskan waktu pelaksanaannya.

LINDA TRIANITA

Baca juga:
Gaji Pilot Lion Air Sekitar Rp 45 Juta per Bulan
Lion Air Berambisi Kuasai Penerbangan ASEAN
Utang Pemerintah ke Pertamina Rp 25 Triliun
BBM Naik, Tarif Angkutan Naik 30-35 Persen
Rupiah Tembus 10.000
Lion Air Tantang AirAsia dan Tiger Airways


09.35 | 0 komentar | Read More

RI Dorong Keamanan Pangan dan Sektor Kelautan

Written By Unknown on Rabu, 19 Juni 2013 | 09.35

TEMPO.CO, Nusa Dua - Indonesia melalui penyelenggaraan Konferensi Asia berinisiatif menindaklanjuti visi World's Ocean untuk menghasilkan Peta Jalan Asia berbasis blue growth. Untuk mewujudkannya, peran laut, blue growth, dan kemananan pangan harus dikombinasikan.

Hal ini dikatakan Menteri Kelautan dan Perikanan, Sharif Cicip Sutardjo, ketika membuka Asia Conference on Oceans, Food Security and Blue Growth (ACOFB) di Nusa Dua Bali. Menurut Sharif, harus ada kemitraan antara pembuat kebijakan, lembaga keuangan internasional, investor, akademisi, LSM, dan swasta untuk membangun pertumbuhan kelautan dan perikanan berbasis blue growth.

Konferensi ini merupakan sinergi dari India Ocean Pacific Conference (IOPAC) dan Marine Fisheries Investment Forum (MIFF) untuk mendukung ketahanan pangan sektor kelautan yang berkelanjutan. Konferensi ACOFB serta Konferensi Pasifik dan Samudera Hindia (IOPAC) akan menghasilkan output maksimal.

"Dukungan para ilmuwan dapat menghasilkan penciptaan investasi biru untuk mendukung blue growth yang merupakan input produk perikanan dalam mendukung ketahanan pangan," kata Sharif.

Konferensi ini merupakan pre-summit dari Global Summit yang akan dilaksanakan di Den Haag pada 9 hinga 13 September 2013. Menurut Sharif, wilayah laut Asia memiliki peran sentral dalam menyumbang pertumbuhan ekonomi dan dunia.

"Wilayah Asia yang meliputi luas air sekitar 66 persen dari permukaan bumi dan sekitar setengah dari total luas permukaannya berupa perairan, berkontribusi penting bagi penyediaan barang, jasa, dan media moda perdagangan dunia," ujarnya.

Sharif menambahkan, peran Indonesia sangat penting dalam ketahanan pangan sektor kelautan. Kesuksesan pelaksanaan The World Ocean Conference 2009 di Indonesia telah menempatkan peran laut dalam merespon perubahan iklim dan ketahanan pangan.

Indonesia, lanjut Sharif, telah menyadari pentingnya peran laut sebagai penggerak utama pembangunan. Hal itu terutama untuk pembangunan ekonomi nasional, pengentasan kemiskinan, pengurangan emisi karbon, penanggulangan IUU fishing, optimalisasi fungsi dan jasa lingkungan, serta percepatan industrialisasi dalam kerangka blue economy.

Sektor kelautan dan perikanan, menurut Sharif, memiliki potensi sebagai motor penggerak perekonomian daerah dan nasional. Sebab, industri ini memiliki keterkaitan dengan sektor lainnya.

"Indonesia telah mengeluarkan kebijakan iklim investasi yang kondusif untuk menarik investor dalam pembangunan ekonomi biru," ujar Sharif. Menurutnya, investasi pada sektor ini terus meningkat dan sudah mendapat perhatian dari para investor dan perbankan.

Indonesia, menurut dia, akan menjadi negara ke tujuh dengan pertumbuhan ekonomi terbesar di dunia. Empat pilar utamanya adalah produk-produk sumber daya alam, agrikultur, perikanan, dan jasa. "Pertumbuhan kita dapat bergantung pada potensi laut karena dua pertiga wilayah Indonesia adalah laut," kata Sharif.

Kepala Bidang Ekonomi Kedutaan Besar Belanda, Tjeerd de Zwaan, juga menyatakan bahwa dalam mendukung ekonomi biru, harus ada peningkatan skala investasi dalam sektor ini. "Skala investasi harus meningkat dan ada perubahan transformasional," ujarnya.

Bank Dunia (World Bank) turut mendukung konferensi ini. Director of Agriculture and Rural Department The World Bank, Juergen Voegele, berpendapat, pemerintah harus membangun berbagai kemitraan untuk memperkokoh program ini. Konferensi ini merupakan sebuah peluang bagi sektor kelautan Indonesia.

ARIEF HARI WIBOWO


09.35 | 0 komentar | Read More

BBM Naik, Tarif Angkutan Naik 30-35 Persen

TEMPO.CO, Jakarta -Sekretaris Jenderal Organisasi Angkutan Darat (Organda), Andriansyah, mengatakan rapat Organda menyepakati bahwa kenaikan tarif angkutan umum setelah kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) adalah sebesar 30-35 persen. "Kenaikan tarifnya berdasarkan perhitungan teknis yaitu 30-35 persen. Pengaruh kenaikan BBM cukup signifikan," katanya ketika dihubungi Tempo di Jakarta, Selasa, 18 Juni 2013.

Menurut dia, prosentase kenaikan harga sebesar 30-35 persen ini bisa dikurangi asalkan pemerintah pusat dan pemerintah daerah bersedia memberikan insentif pada pengusaha angkutan umum. Beberapa insentif yang diharapkan Organda, kata Andriansyah, adalah pertama, pemberian insentif terhadap suku bunga peremajaan kendaraan.

Menurut dia, kini, pemerintah memberlakukan suku bunga peremajaan kendaraan untuk angkutan umum sebesar 14-18 persen. "Sementara untuk mobil pribadi 8-9 persen," katanya. Ia berharap pemerintah bisa memberikan insentif sebesar 5-6 persen.

Insentif kedua adalah insentif pajak kendaraan bermotor. Organda berharap pajak kendaraan bermotor untuk kendaraan pribadi dinaikkan sementara pajak untuk angkutan umum diturunkan,b bahkan kalau bisa dinolkan. "Kami mengajukan insentif ini untuk pemerintah pusat dan daerah, jika insentif ini bisa diturunkan maka kenaikan tarif bisa kurang dari 30-35 persen," katanya.

Organda berharap keputusan mengenai insentif bisa diberikan sebelum kenaikan harga BBM diputuskan secara resmi oleh pemerintah. Hal ini untuk mengurangi beban para anggota Organda yang akan langsung terkena dampak kenaikan harga BBM.

ANANDA TERESIA
Terhangat:EDSUS HUT Jakarta | Kenaikan Harga BBM | Rusuh KJRI Jeddah

Baca Juga:
Mereka Tertolong dengan KJS ala Jokowi-Ahok
Eddies Adelia Kaget Ully Artha Telah Mualaf
Nazaruddin 'Paksa' Kurir Jadi Dirut 
Radja Nainggolan: Saya Bukan Tentara Bayaran!



09.35 | 0 komentar | Read More

Lion Air Berambisi Kuasai Penerbangan ASEAN

TEMPO.CO , Jakarta:Direktur Utama PT Lion Mentari Airlines, Rusdi Kirana, punya ambisi besar. Ia tak hanya ingin menguasai penerbangan dalam negeri tapi juga Asia Tenggara. "Saya mau membuktikan bahwa saya bisa menguasai dunia penerbangan ASEAN. Itu mimpi saya," kata dia kepada Tempo, Rabu pekan lalu. (Baca wawancara lengkapnya di Majalah Tempo edisi Senin, 17 Juni 2013)

Rusdi menjadikan Air Asia, yang telah sukses di bisnis penerbangan murah atau low cost carrier, sebagai pesaing utama sekaligus penyemangat dalam mengejar targetnya. Menurut dia, maskapai penerbangan dari Malaysia itulah yang menjadi alasannya untuk bangun pagi, dan berpikir untuk "berkelahi".

"Saya juga akan sangat senang kalau bisa menghajar Tiger sampai kalah. Begitu juga Singapore Airlines. Why not?," kata dia antusias.

Rusdi tak takut disebut sebagai sosok yang ambisius. Baginya, ambisi itulah yang membuatnya tetap hidup dan terus menjalankan bisnisnya hingga hari ini. "Kalau saya hari ini hanya berpikir untuk makan saya dan keluarga, saya sudah berhenti. Apakah kecelakaan di Bali tidak memukul? Saya sangat terpukul," kata dia.

"Pesawat baru, belum ada sebulan, baru 100 jam, tapi hanya butuh satu detik untuk membuat puluhan juta dolar itu habis. Untuk bisa melewati hal seperti ini, kita harus ambisius," ujar lulusan sarjana Ekonomi Universitas Pancasila itu.

Sejak berdiri tahun 1999, Lion Air kini terbang 700 kali dalam sehari, melayani penerbangan dalam dan luar negeri. Tak hanya di kota-kota besar, tapi juga di remote area di seluruh Indonesia.

AGOENG WIJAYA | QARIS TAJUDIN | MUNAWWAROH
Terhangat:EDSUS HUT Jakarta | Kenaikan Harga BBM | Rusuh KJRI Jeddah


Baca juga:

Mereka Tertolong dengan KJS ala Jokowi-Ahok
Habis 'PRJ Monas', Tercecerlah Sampah 
Ahok Akuisisi PPD untuk Hilangkan Sistem Setoran
BBM Naik, Polisi Bersenjata Lengkap Jaga SPBU
Ini Keluhan Warga Atas Layanan KJS ala Jokowi  


09.35 | 0 komentar | Read More

Inilah Hasil Akhir Voting DPR Soal RAPBN P 2013

Written By Unknown on Selasa, 18 Juni 2013 | 09.35

Ribuan massa yang terdiri dari buruh dan mahasiswa melakukan unjuk rasa menolak rencana kenaikan Bahan Bakar Minyak di depan gedung DPR, Jakarta, (17/6). TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta -Dalam pandangan fraksi setelah forum lobi yang kedua, nampak bagaimana sikap dari masing-masing fraksi mengenai pembahasan RAPBN Perubahan 2013. Partai yang menolak RAPBN Perubahan 2013 adalah PDI Perjuangan, Partai Keadilan Sejahtera, Hanura, dan Gerindra. Lawannya adalah lima partai pendukung koalisi yakni Partai Demokrat, Golkar, PAN, PPP, dan PKB.

Anggota PDI Perjuangan Arif Budimanta mengatakan bahwa pasal 8 ayat 1 RUU APBN Perubahan 2013 mengandung substansi kenaikan BBM. "Setelah memiskinkan rakyat, pemerintah lalu memberikan tindakan charity," ucap Arif. Jika yang menjadi maksud pemerintah adalah untuk memperbaiki fiskal, lanjut Arif, PDI Perjuangan telah mempersiapkan RAPBN Perubahan alternatif.

Jika pemerintah berkukuh menaikkan BBM, inflasi bisa menembus angka 8,5 persen sesuai dengan prediksi Bank Indonesia. "Ini akan menjadikan daya beli masyarakat turun."

Sedangkan dari fraksi pendukung kenaikan BBM, yakni Partai Golkar mengatakan bahwa kenaikan BBM dalam jangka panjang mampu menstimulus pengalihan energi baru terbarukan. "Upaya ini akan mengonversi bahan bakar mahal ke sumber energi yang lebih murah dan ramah lingkungan di kemudian hari," kata Satya Widya Yudha.

Karena deadlock, maka voting menjadi alternatif pamungkas bagi anggota DPR dengan kemenangan mutlak untuk opsi penerima RUU APBN Perubahan 2013 dan pendukung kenaikan BBM. Total pendukung kenaikan BBM berjumlah 338 anggota. Yang menolak 181 anggota. Berikut ini rinciannya:

Hanura: menolak 14 org.
Gerindra : Menolak 25 org
PKB : Menerima 23
PPP : Menerima 34
PAN : Menerima 40
PKS : Menolak 51
PDI P : Menolak 91
Golkar : Menerima 98
Demokrat : Menerima 143

MUHAMMAD MUHYIDDIN
Topik terhangat:
Rusuh KJRI Jeddah | Koalisi dan PKS | Perbudakan Buruh

Berita lainnya:
Edisi Khusus HUT Jakarta
Dosen UI Pengkritik Korupsi Jadi Tersangka
Aktris Ully Artha Meninggal Dunia
Alasan Jakarta Semakin Macet


09.35 | 0 komentar | Read More

PT Kereta Api Terima Subsidi Rp 704,7 Miliar  

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan dan PT Kereta Api (persero) meneken nota kesepahaman penyaluran dana public service obligation (PSO) sebesar Rp 704,7 triliun. Dana subsidi tersebut akan dialokasikan untuk kereta api antar kota, kereta api perkotaan, termasuk untuk Kereta Rel Listrik (KRL) commuter line Jabodetabek dan KRL Ekonomi.

Menurut Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Tundjung Inderawan, PSO tersebut disalurkan untuk meningkatkan pelayanan KRL. "Terhitung 1 Juli 2013, KRL ekonomi masuk kontrak PSO," kata dia kepada wartawan seusai penandatanganan nota kesepahaman proyek PSO 2013 di Kantor Otoritas Bandara Soekarno Hatta, Senin 17 Juni 2013.

Tundjung mengakui dana PSO tersebut terlambat disalurkan. Hal ini, menurut dia, disebabkan terlambatnya penyaluran alokasi dana dari Daftar Isian Pengalokasian Anggaran (DIPA). "DIPA baru saja turun dan baru dua minggu setelahnya kami bisa meneken kontrak ini," ujarnya.

Pembayaran PSO, menurut Tundjung, akan dilakukan setiap bulan tergantung nilai penggunaannya. Namun alokasi PSO untuk bulan Desember tidak termasuk dalam kontrak kali ini. "PSO bulan Desember harus menunggu pengesahan anggaran negara-perubahan 2013."  

Direktur Utama Kereta Api, Ignatius Jonan, turunnya dana PSO untuk KRL ekonomi merupakan lompatan besar dalam meningkatkan layanan transportasi publik. Dengan subsidi tersebut semua kereta listrik akan menggunakan pendingin ruangan. "Termasuk kereta ekonomi jarak sedang dan jauh yang sudah dipasangi pendingin ruangan sederhana, akan diperbaiki secara bertahap," ujarnya.

AYU PRIMA SANDI

Inilah Hasil Akhir Voting DPR Soal RAPBN P 2013

DPR Setujui APBN Perubahan 2013

PKS dan PDI P Berkukuh BBM Subsidi Tak Perlu Naik

Ketua Komisi V : Saya Tak Setuju Harga BBM Naik

Lagi, Rupiah Tembus 9.900



09.35 | 0 komentar | Read More

Harga BBM Naik, IHSG Melaju Positif

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan Bursa Efek Indonesia diperkirakan akan melanjutkan pergerakan positif setelah Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN-P) 2013 disahkan.

Menurut  Analis dari Trust Securities, Reza Priyambada, disepakatinya kebijakan pemangkasan subsidi bahan bakar minyak yang berujung kenaikan harga menjadi sentimen positif bagi investor. "Investor mendapat kejelasan dan laju positif bisa berlanjut jika sentimen ketidakjelasan tak lagi berlangsung," kata dia melalui keterangan tertulis, Selasa, 18 Juni 2013.

Pada penutupan perdagangan Senin 17 Juni 2013, IHSG ditutup menguat pada level 4760,74. Menurut Reza dalam beberapa pekan terakhir IHSG terus terbebani oleh ketidakjelasan APBN-P dan kenaikan harga BBM.

Pelaku pasar, kata dia, kebanyakan berspekulasi bahwa nantinya Dewan Perwakilan Rakyat akan menyetujui kenaikan harga BBM, meski ada sebagian fraksi yang menolak. Akibatnya IHSG yang sempat bertengger di level 4.800 kembali anjlok. "Tidak bertahan lama karena suasana sidang di gedung DPR memanas,"katanya.

Di samping sentimen dalam negeri, penguatan IHSG didorong oleh bertahannya indeks saham Asia di zona positif. Hal ini terjadi setelah investor berekspektasi terhadap hasil pertemuan The Federal Reserve (bank sentral Amerika) pekan ini, yang kemungkinan akan melanjutkan stimulus ekonomi. Bursa saham Eropa juga mengalami penguatan setelah trade balance zona euro dan Italia naik dan bertengger di atas estimasi.

Dengan sentimen positif tersebut, Reza yakin IHSG akan berada pada level support 4715-4760 dan resistance 4810-4827.

RIRIN AGUSTIA

Inilah Hasil Akhir Voting DPR Soal RAPBN P 2013

DPR Setujui APBN Perubahan 2013

PKS dan PDI P Berkukuh BBM Subsidi Tak Perlu Naik

Ketua Komisi V : Saya Tak Setuju Harga BBM Naik

Lagi, Rupiah Tembus 9.900



09.35 | 0 komentar | Read More
techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger